5 Cara Memotong Kaca Dengan Bensin Untuk Pemula Aman

Cara Memotong Kaca Dengan Bensin – Kaca merupakan salah satu komponen yang dipasangkan pada sebuah jendela umumnya, meskipun komponen tersebut dapat juga digunakan pada bagian lainnya. Untuk pemasangannya, kaca perlu dipotong terlebih dahulu.

Hal tersebut bertujuan untuk menyesuaikan ukuran jendela dengan kaca, adapun untuk memotong kaca sendiri dapat dilakukan dengan berbagai macam cara dan alat. Sedangkan alat yang digunakan untuk memotong kaca, bisa menggunakan cutting glass.

Cara memotong kaca sendiri umumnya dapat dilakukan dengan mudah, namun untuk kalian yang sekiranya kurang berani untuk melakukannya, maka bisa menggunakan jasa pasang kaca. Dan hal tersebut tentunya memakan biaya cukup banyak.

Apabila kalian ingin melakukannya sendiri, maka tidak ada salahnya bagi kalian untuk melihat cara memotong kaca dengan bensin yang pada kesempatan ini akan kami berikan. Siapa tahu saja cara memotong kaca yang akan kami berikan kali ini dapat membantu.

Jenis Minyak Untuk Memotong Kaca

Selain dapat menggunakan bensin, cara memotong kaca juga dapat menggunakan jenis minyak lainnya. Karena tujuan penggunaan minyak tersebut bertujuan untuk mempermudah proses pemotongan, dan tentunya tidak membuat kaca retak.

Beberapa jenis minyak yang dapat digunakan untuk memotong kaca selain bensin diantaranya adalah sebagai berikut.

  • Minyak Tanah
  • Minyak Goreng
  • Solar
  • Thinner

Sehingga selain dapat memotong kaca menggunakan bensin, kalian juga dapat menggunakan media lainnya selain minyak seperti yang sudah kami jelaskan diatas. Dan hal tersebut tentunya bisa menjadi alternatif bagi kalian apabila tidak memiliki bensin.

Persiapan Memotong Kaca Dengan Bensin

Setelah mengetahui minyak apa saja yang dapat digunakan untuk memotong kaca, maka hal selanjutnya adalah mempersiapkan alat untuk memotong kaca. Beberapa persiapan untuk memotong kaca diantaranya adalah sebagai berikut.

  • Cutting glass / pemotong kaca
  • Tang pemotong kaca
  • Penggaris / besi lurus
  • Bensin

Pada dasarnya, untuk melakukan pemotongan kaca cukup diperlukan cutting glass saja. Namun untuk lebih memudahkan proses pemotongan, maka bisa menambahkan alat seperti tang pemotong atau pematah kaca dan penggaris atau besi lurus.

Cara Memotong Kaca Dengan Bensin

Apabila semua peralatan sudah siap untuk digunakan, maka saatnya kalian ketahui bagaimana cara memotong kaca dengan bensin. Adapun langkah-langkah yang perlu dilakukan untuk memotong kaca dengan bensin adalah sebagai berikut.

1. Pasang Pemotong Kaca

1 Pasang Pemotong Kaca Untuk Cara Memotong Dengan Bensin

Cara pertama adalah pasang pemotong kaca. Pemotong kaca adalah pisau yang nantinya digunakan untuk memotong kaca. Apabila pisau tersebut sudah terpasang pada cutting glass, maka kalian bisa melewati langkah ini. Dan melanjutkan ke langkah selanjutnya.

Namun untuk kalian yang ingin menukar pisau pemotong tersebut, silahkan lakukan terlebih dahulu. Pastikan pisau pemotong yang digunakan sudah sesuai. Karena pisau pemotong kaca sendiri memiliki beberapa spare, yang terdapat pada saat membeli cutting glass.

2. Tuang Bensin ke Cutting Glass

2 Tuangkan Bensin ke Dalam Cutting Glass

Setelah pisau pemotong terpasang dengan benar, maka langkah selanjutnya tinggal menuangkan bensin ke dalam tabung cutting glass. Untuk mempermudah menuangkan bensin ke dalam tabung bisa menggunakan alat bantu penyedot cairan.

3. Goreskan Kaca Dengan Cutting Glass

3 Cara Potong Kaca Dengan Bensin

Apabila cutting glass sudah terisi dengan bensin, maka langkah selanjutnya tinggal goreskan cutting glass ke kaca yang ingin dipotong. Untuk mempermudah pemotongan, silahkan gunakan bantuan penggaris, besi lurus atau benda semacamnya.

Penggunaan alat bantu penggaris, besi lurus atau semacamnya ini bertujuan untuk memastikan hasil memotong kaca lurus. Dan kalian bisa menggoreskan lebih dari satu kali apabila kaca tersebut, hal tersebut bertujuan untuk mempermudah proses pemotongan nantinya.

4. Patahkan Kaca Dengan Tang

4 Patahkan Kaca Dengan Tang

Setelah kaca digoreskan dengan cutting glass, maka langkah selanjutnya adalah patahkan kaca menggunakan tang. Pastikan tang yang digunakan adalah tang pemotong kaca, bukan menggunakan tang biasa karena hal tersebut akan sulit digunakan untuk memotong kaca.

5. Haluskan Permukaan Kaca

Apabila kaca sudah terpotong, maka permukaan dari hasil pemotongan tersebut tidak rata dan tajam. Sehingga sangat berbahaya apabila terkena anggota tubuh. Untuk itu, setelah pemotongan kaca selesai dilakukan, langkah terakhir tinggal menghaluskan permukaan hasil dari potongan kaca tersebut.

Pastikan juga pada saat menghaluskan permukaan kaca yang baru dipotong tersebut harus berhati-hati. Karena seperti yang sudah kami jelaskan sebelumnya, permukaan kaca yang baru dipotong itu tajam. Dan mudah sekali merobek anggota tubuh apabila sampai terkena.

Kesimpulan

Pada dasarnya, memotong kaca dapat menggunakan minyak jenis apa saja, karena hal tersebut memiliki tujuan untuk mempermudah proses pemotonga. Dan tentunya tidak membuat kaca menjadi retak, terutama pada saat dipatahkan menggunakan tang kaca.

Dengan ini berakhir sudah informasi cara memotong kaca dengan bensin yang pada kesempatan ini epropertyrack.com berikan, semoga saja informasi yang baru kami sampaikan diatas dapat memberikan banyak manfaat dan berguna untuk kalian semua.